Bagi sebagian besar masyarakat Indonesia mungkin memang masih ada beberapa orang yang merasa asing dan bahkan juga belum kenal sama sekali dengan paprika dan manfaatnya yang sangat bagus untuk tubuh. Sedikit pengetahuan tentang paprika, bahwa tanaman ini merupakan salah satu buah yang banyak dimanfaatkan untuk dijadikan sebagai pelengkap makanan dan masakan. Tetapi mungkin memang banyak dimanfaatkan sebagai pelengkap sayuran inilah yang membuat orang mengira tentang paprika adalah sayuran.
Kandungan Nutrisi Pada Paprika
Tidak berbeda jauh dengan tomat dan juga mentimun yang biasanya digunakan untuk lalapan, tetapi ternyata paprika bagi orang yang ada di luar negeri juga banyak digunakan sebagai bahan pelengkap untuk masakan termasuk juga di Indonesia meski masih jarang. Padahal jika diteliti lebih jauh paprika merupakan salah satu sumber makanan yang banyak dan kaya akan kandungan nutrisi yang bagus untuk tubuh. Berikut adalah uraian tentang apa saja kandungan nutrisi yang dimiliki oleh paprika:
- Kalsium.
- Kalium.
- Magnesium.
- Vitamin E.
- Vitamin C.
- Vitamin A.
- Lemak.
- Karbohidrat.
- Serat.
- Protein.
Selain beberapa kandungan yang sudah disebutkan di atas, ada juga beberapa kandungan nutrisi lain yang ada pada paprika seperti vitamin K, vitamin B dan zat besi. Sedikit pengetahuan juga tentang paprika, bahwa makanan ini ternyata juga punya beberapa jenis yang berbeda dan dilihat dari warnanya yakni ada paprika kuning, merah dan hijau. Dan semuanya punya kandungan manfaat yang bagus untuk tubuh.
Manfaat Paprika Kuning Untuk Kesehatan
Jika kebanyakan orang mengira bahwa paprika warna kuning atau lainnya yang memang rasanya juga hampir mirip dengan cabe karena pedasnya, ternyata dibalik itu semua, paprika kuning punya segudang manfaat yang sangat luar biasa sekali untuk tubuh manusia. Banyak yang sudah tahu juga tentang khasiat paprika kuning yang bisa memelihara kesehatan mata dan organ tubuh yang lain. Supaya tidak penasaran dan tidak menebak-nebak, berikut adalah penjelasan tentang manfaat paprika:
1. Mencegah anemia
Manfaat pertama adalah bisa digunakan untuk mencegah anemia, Anda juga pasti sudah tahu apa saja akibatnya jika tubuh mengalami gejala anemia ketika sudah buruk maka dampaknya juga sangat berbahaya untuk tubuh. Untuk itu, supaya bisa terhindar dari anemia, salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengkonsumsi paprika yang banyak mengandung asam folat dan vitamin B12.
2. Mampu mengurangi peradangan
Tahukah Anda bahwa ternyata paprika kuning punya banyak manfaat yang sangat bagus untuk mengurangi peradangan salah satunya. Hal ini karena paprika punya banyak kandungan zat antioksidan dan capsaicin yang ternyata kandungan tersebut yang membuat paprika punya rasa yang hampir mirip seperti cabai dan rempah yang lain. dan kandungan tersebutlah yang katanya sangat ampuh untuk mengurangi peradangan.
Setelah Anda tahu apa saja manfaat dan kandungan paprika kuning yang ternyata sangat bagus untuk kesehatan, jadi mulai sekarang jangan ragu untuk konsumsi paprika. Untuk harganya memang agak sedikit lebih mahal jika dibandingkan dengan cabe pada umumnya. Namun jangan ragu karena Anda bisa pertimbangkan dengan manfaatnya yang sangat bagus untuk tubuh. Untuk Anda yang masih bingung mencari dimana paprika yang berkualitas dan selalu segar dan harga yang menarik maka Anda bisa dapatkan di TaniHub. Semua kebutuhan memasak tersedia lengkap dengan harga menarik karena banyak promo.